Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Gempa berkekuatan 7,7 Skala Richter dan tsunami melanda kota Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah pada Jumat (28/9/2018).
Vokalis grup band Ungu yaitu Pasha turut menjadi korban dari bencana besar tersebut.
Baca Juga : Daftar Promo 5 Baju Batik Kekinian di Hari Batik Nasional 2018
Seperti yang diketahui Pasha yang kini menjabat jadi Wakil Wali Kota Palu itu menetap di Sulawesi Tengah bersama dengan sang istri, Adelia.
Baca Juga : Gempa Palu : Potret Wawali Pasha, dari Angkat Galon Hingga Jenazah
Tersebar foto, mereka merasakan tidur di pengungsian bersama para pengungsi lainnya di lapangan bertenda.
Pasha dan Adelia juga sudah memberikan kabar bahwa mereka selamat dan baik-baik saja melalui akun instagramnya masing-masing.
Empat hari berlalu, hari ini Selasa (2/10/2018), Adelia baru saja mengunggah update terbaru kondisi di Palu.
Baca Juga : Miris! Pasca Gempa dan Tsunami di Palu dan Donggala, Air Mineral Dijual Rp 50 Ribu/Botol
Ia mengatakan jika keadaan disana mulai tidak kondusif.
Warga mulai marah-marah.
Adelia beranggapan jika tindakan yang dilakukan warga disana tersebut dikarenakan kelaparan dan kehausan.
"Disini keadaan mulai tidak kondusif.. Masyarakat mulai marah2 mungkin dampak dari mereka kelaparan dan kehausan," tulis Adelia.
Baca Juga : Pilu! Istri Indro Warkop Sampaikan Permintaan Khusus di Depan Istri Agum Gumelar
Adelia juga mengatakan jika ia dan suami sudah berusaha yang terbaik untuk membantu para korban.
Ia juga berharap semoga para warga bisa meredam amarah dan tidak membuat kerusuhan.
"Kami sudah berusaha sebaik mungkin. Kita sama2 berjuang disini dan juga korban. Mudah2an masyarakat bisa meredam dan jangan berbuat kerusuhan," pungkas Adelia.
(*)
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |