Laporan Wartawan Grid.ID, Puput Akad
Grid.ID – Masih ingat petualangan gadis Hawaii bernama Lilo bersama dengan makhluk luar angkasa dalam film Lilo and Stitch?
Kabar gembira bagi kamu penggemar film kartun Lilo and Stitch keluaran Disney.
Film kartun Lilo and Stitch yang tayang pada tahun 2002 ini akan segera dibuat dalam versi live action.
Dikutip Grid.ID dari E! Online, versi live action dari film kartun Lilo and Stitch rencananya akan digarap oleh Dan Lin dan Jonathan Eirich selaku produser.
Dan Lin sendiri telah dikenal di Hollywood akan kesuksesannya menggarap film Lego Movie dan It.
Baca Juga : Jangan Buru-Buru Keluar Bioskop, Bakal Ada 2 Post Credit di Akhir Film Venom
Sedangkan, Jonathan Eirich sebelumnya telah berpengalaman menggarap versi live action dari kartun Death Note yang tayang tahun 2017 lalu.
Kedua sosok tersebut saat ini diketahui tengah menggarap versi live action dari film kartun legendaris Disney lainnya, yakni Aladdin.
Untuk posisi penulis naskah, dikabarkan akan diisi oleh Mike Van Waes yang sebelumnya pernah menggarap film The Crooked Man.
Melihat kesuksesan yang sebelumnya diraih sosok-sosok di baliknya, membuat film Lilo and Stitch versi live action layak untuk ditunggu.
Baca Juga : Diprotes, Film Kartun Wreck-It Ralph 2 Terpaksa Digambar Ulang
Film Lilo and Stitch versi live action nantinya akan memadukan teknologi film konvensional dengan teknologi gambar computer (CGI).
Diharapkan sosok si makhluk luar angkasa nan imut, Stitch, akan tampak nyata ketika disaksikan lewat layar bioskop.
Teknologi ini sebelumnya pernah diterapkan di film live action keluaran Disney lainnya, yakni Beauty and the Beast yang meraih kesuksesan besar pada tahun 2017.
Hingga saat berita ini dibuat, belum dapat dipastikan kapan film Lilo and Stitch versi live action akan dirilis.
Baca Juga : Isabela Moner Jadi Dora dalam Live Action 'Dora The Explorer', Lihat Tampilan Perdananya!
Namun berdasarkan info yang dihimpun Grid.ID dari E! Online, diperkirakan film ini akan tayang pada tahun 2019.
Film kartun Lilo and Stitch yang tayang pada tahun 2002 bercerita tentang seorang gadis cilik asal Hawaii bernama Lilo.
Ia kemudian bertemu dengan makhluk asing yang bernama Experiment 626.
Oleh karena tingkahnya yang menggemaskan, makhluk tersebut akhirnya dijadikan hewan peliharaan oleh Lilo dan diberi nama Stitch.
Baca Juga : REVIEW FILM – Beauty and the Beast – Cantiknya Animasi yang Dijadikan Live Action
Dari situlah, petualangan Lilo dan Stitch dimulai.
Film ini meraih kesuksesan yakni berhasil meraup 145 juta dolar AS atau Rp 2,2 triliun dari penjualan tiket penonton di Amerika Serikat. (*)
Source | : | eonline.com |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |