Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Pasangan selebritis Sharena dan Ryan Delon nampak bahagia sejak kelahiran buah hati keduanya, Sabtu (22/9/2018) lalu.
Melalui unggahan dalam akun Instagram pribadinya, Sharena dan Ryan Delon kerap membagikan potret putri kecilnya itu.
Putri kecil itu lantas diberi nama Sea Dedari Situmeang.
Baca Juga : Unggah Foto Keluarga, Sharena Delon: Dua Anak Saja Cukup!
Baru-baru ini, Sharena membagikan momen bersama keluarga ketika melakukan upacara penyambutan bagi Sea melalui unggahan dalam akun Instagram pribadinya.
Dalam potret tersebut, nampak tangan keempat anggota keluarga menyatu menjadi satu.
Sea yang hanya mengenakan popok memperlihatkan senyumannya.
Baca Juga : Sharena Delon Bagikan Foto Close Up Puteri Keduanya, Lucunya!
Rupanya, potret tersebut diambil ketika Sea masih berusia 3 hari.
Sharena mengungkapkan janji yang dibuatnya bersama dengan anak dan suaminya dalam menyambut Sea.
Sharena mengungkap, mereka telah membuat kesepakatan akan selalu menjadi keluarga yang kompak, mencintai, menjaga, dan mendukung satu sama lain.
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | |
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Deshinta Nindya A |