Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID - Nama Susi Pudjiastuti pasti tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.
Apalagi sejak kabar kelulusannya dari ujian Kejar Paket C beredar luas.
Saat ini, perempuan asal Pangandaran ini menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan pada Kabinet Kerja Jokowi-JK periode 2014-2019.
Sebelum menjabat sebagai seorang menteri, Susi mengawali kariernya sebagai pengusaha.
Ia merupakan pemilik sekaligus Presiden Direktur dari PT ASI Pudjiastuti Marine Product, eksportir hasil-hasil perikanan dan PT ASI Pudjiastuti Aviation atau penerbangan Susi Air dari Jawa Barat.
Baca Juga : Dinilai Berjasa Terhadap Masyarakat Suku Dayak, Susi Pudjiastuti Dapat Gelar Kehormatan ‘Dau Mening’
Hingga awal tahun 2012, Susi Air telah mempekerjakan sekitar 185 pilot yang 175 diantaranya adalah pilot asing.
Jadi Menteri dan menjadi pengusaha kaya raya, seperti apa ya potret tampilan rumah Menteri Susi?
Melansir dari laman iDea Online (15/10/2018), Menteri Susi Pudjiastuti memliki sebuah rumah mewah yang terletak di kawasan Pangandaran.
Rumah itu dibangun di atas tanah yang memiliki luas lima hektar.
Hmmm, bukankah terlalu luas untuk sebuah rumah?
Baca Juga : Ngaku Ngefans dengan Susi Pudjiastuti, Andien Aisyah: Sungkem Ibuuu..
Namanya juga Susi Pudjiastuti yang memang dikenal sebagai sosok yang nyentrik.
Tak hanya gayanya, rupanya rumah Susi pun bisa dikatakan sebagai rumah yang unik.
Tak hanya rumah, di atas tanah seluas lima hektar itu juga dibangun beberapa bangunan lainnya dengan fungsi yang berbeda-beda pula.
Apa saja, langsung simak di sini ya..
Helipad
Baca Juga : Kunjungi Korban Gempa Lombok, Susi Pudjiastuti Ajak Anak-anak di Sana Bermain dan Bernyanyi
Selain sebagai tempat tinggal, rumah Susi Pudjiastuti juga dilengkapi dengan helipad.
Training center dan flight simulator
Training Center biasanya digunakan oleh ppara calon pilot untuk belajar mengemudikan pesawat.
Selain itu, di dalam bangunan ini juga terdapat sebuah layar besar yang digunakan untuk memantau pergerakan seluruh pesawat Susi Air melalui GPS.
Di sini, kalian juga bisa memesan tiket pesawat Susi Air.
Baca Juga : Viral di Twitter, Aksi Penyelam Menunggangi Hiu Paus Tuai Kecaman dari Menteri Susi Pudjiastuti
Tak lupa flight simulator yang dilengkapi dengan perlatan canggih juga dibuat di sini.
Asrama pegawai
Bangunan selanjutnya adalah asrama.
Asrama ini ditujukan untuk para pekerja Susi Air.
Ada enam mess yang semuanya diperuntukkan bagi karyawan Susi Air.
Baca Juga : Jelang Hari Mangrove Sedunia, Susi Pudjiastuti Lakukan Kunjungan ke Pulau Pari di Kepulauan Seribu
Setidaknya, ada 400 orang pegawai Susi Air yang tinggal di dalam bangunan ini.
Ruang Khusus VIP Guest House dan Hotel
Susi Pudjiastuti juga memiliki ruangan khusus untuk VIP Guest Houst dan hotel.
Hotel itu kemudian diberi nama Hotel Alfi
Pabrik
Baca Juga : Kisah Perjalanan Hidup Susi Pudjiastuti, Pernah Jualan Perhiasan Demi Modal Usaha
Bangunan terakhir yang ada di atas tanah seluas lima hektar ini adalah pabrik.
Pabrik itu digunakan untuk proses pengolahan ikan dan hasil-hasil laut lainnya.
Gimana, siapa nih yang mau punya rumah kaya begini juga? (*)
3 Tahun Menghilang, Li Ziqi Akhirnya Comeback, Ini 5 Fakta Sang YouTuber Cantik Nomor 1 di China dan Alasan Sempat Hiatus
Source | : | Grid.id,IDea Online |
Penulis | : | Septiyanti Dwi Cahyani |
Editor | : | Septiyanti Dwi Cahyani |