Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID - Nama mantan penyanyi cilik Tina Toon terbawa dalam kasus dugaan suap proyek Meikarta.
Bukan terseret secara langsung melainkan hanya namanya saja yang dipakai sebagai kode dalam kasus suap perizinan proyek Meikarta kepada Bupati Bekasi, Neneng Hasanah Yassin.
Baca Juga : Rekomendasi Dua Bedak Tabur Merek Lokal dengan Kualitas Premium Harga 120 Ribu Rupiah
Menurut KPK, kode tersebut digunakan untuk menyamarkan identitas pihak yang terlibat dalam melakukan komunikasi antar sesama.
Baca Juga : Sissy Prescillia Goda Penggemar dengan Unggah Teaser Film Milly & Mamet, Bikin Penasaran!
Terkait namanya yang dijadikan kode, Tina Toon mengaku kaget.
Hal itu terungkap dalam sebuah artikel sebuah media bernama Gesuri.id yang diunggah di akun instagramnya.
Baca Juga : Cara Mendeteksi Produk Makeup Palsu Atau Asli Agar Lebih Waspada
"Kaget juga sih kenapa nama Tina Toon dipakai untuk kode-kode, password, atau sandi dalam kasus Meikarta. Dan tidak paham juga kenapa nama Tina Toon," ucap Tina Toon seperti yang dilansir dari artikel yang diunggah di akun instagramnya.
Baca Juga : Suami Beberkan Sikap Asli Najwa Shihab Saat Berada di Rumah
Meski begitu, Tina Toon yang juga merupakan Calon Anggota Legislatif (caleg) DPRD DKI Jakarta menegaskan bahwa hal tersebut tidak mempengaruhi elektabilitasnya.
"Kalau ditanya elektabilitas ya tidak terpengaruh sama sekali. Karena ini bukan kita terseret kasusnya tapi memang namanya dipake. Buat aku kasus ini tidak ada hubungannya dan pengaruhnya sih so far untuk perpolitikan aku. Ini kebetulan saja nama keartisanku dipakai," lanjut Tina Toon masih dalam artikel yang sama.
Baca Juga : Pusat Belanja Kebutuhan Hijab Terlengkap Ladies Corner di Lantai 2 Thamrin City
Baca Juga : Suami Beberkan Sikap Asli Najwa Shihab Saat Berada di Rumah
Di samping itu, KPK telah membongkar maksud dari kode suap yang memakai nama Tina Toon dalam kasus tersebut.
Ternyata Kode Tina Toon ini mengarah ke Pejabat di Pemkab Bekasi.
"Untuk kode Tina Toon, sudah teridentifikasi orang yang dimaksud ialah pejabat setingkat Kasi atau Kabid di Pemkab Bekasi," terang Juru Bicara KPK Febri Diansyah seperti dilansir dari Tribunnews.com, Selasa (16/10/2018).
Sayangnya Febri tidak mau mengungkap siapa sosok identitas berkode Tina Toon tersebut.
Selain Tina Toon, KPK juga menyebut ada kode lainnya yaitu 'melvin', 'windu' dan 'penyanyi'.
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | Nurul Nareswari |
Editor | : | Nurul Nareswari |