Grid.ID - Baru-baru ini, Irfan Hakim mengumumkan kehamilan istrinya, Della Sabrina.
Kabar kehamilan Della Sabrina itu disampaikan Irfan Hakim melalui channel YouTube deHakims yang diunggah pada Selasa (16/10/2018).
Dalam video yang diunggah, Irfan Hakim dan Della Sabrina tampak sedang mencoba memberitahu kepada keempat anaknya tentang kehamilan sang ibunda.
Baca Juga : Selamat! Irfan Hakim Umumkan Sang Istri Hamil Anak Kelimanya
"Sini, sini. Sini dulu," ucap Irfan Hakim kepada anak-anaknya.
Saat itu, sang presenter dan keluarganya berkumpul mengitari sebuah meja makan.
Irfan pun meminta anak-anaknya untuk mendekat dan duduk di sekitar meja makan itu.
Baca Juga : Tips Menjaga Keharmonisan Rumah Tangga, Irfan Hakim: No Gimmick lah!
"Duduk dulu.
Duduk dulu semuanya, Ayah punya sesuatu," lanjut Irfan.
Ketika akan memberitahukan kepada anak-anaknya kalau sang bunda hamil, Irfan Hakim punya cara cukup unik.
Tampak benda berwarna putih di tangan Irfan Hakim kala itu.
Irfan pun menanyakan kepada anak-anaknya, benda apa yang tengah ia bawa.
"Ayah punya ini, ini apa?" tanya Irfan.
Anak pertama Irfan pun menjawab kalau benda yang sedang dipegang ayahnya adalah sesuatu untuk perut.
"Buat perut," katanya yang langsung disambut gelak tawa sang bunda.
Merasa jawabannya kurang tepat, sang anak pun mencoba menjawab lagi, "Temperature."
"Temperature, bukan. Termometer, bukan," jawab Irfan Hakim.
Baca Juga : Aksi Kocak Irfan Hakim Kala Cuci dan Jemur Pakaian di Dalam Umbul
Tak ingin kalah dari sang kakak, anak kedua Irfan pun ikut menebak benda apa yang dibawa ayahnya.
Dirinya menebak kalau benda itu adalah tipe-x.
Karena jawaban anak-anaknya tak ada yang tepat, Irfan Hakim langsung memberitahu kepada mereka kalau benda itu adalah test pack.
Irfan juga memberitahu fungsi test pack itu kepada anak-anaknya.
Baca Juga : Juri Dangdut Academy Asia dari Malaysia Meninggal Dunia, Irfan Hakim Ucapkan Belasungkawa
"Ini test pact (buat) ngetes seorang perempuan itu hamil atau tidak," ujar Irfan Hakim.
"Jika garisnya satu, tidak hamil. Jika garisnya dua, itu hamil," lanjutnya.
Sebelumnya, istri Irfan Hakim telah mencoba test pack itu.
Irfan pun mengajak anak-anaknya untuk melihat berapa jumlah garis yang ada di test pack itu.
Baca Juga : Alasan Mulia Irfan Hakim Dukung Anaknya Tekuni Pencak Silat
"Siaap, garisnya ada berapa?" kata Irfan.
Keempat anaknya kompak menjawab, "Duaa!"
"Berarti???" tanya Irfan.
"Bunda hamil!!" seru anak-anaknya.
Menurut Irfan Hakim dan istrinya, Della, kehamilannya saat ini memasuki usia delapan minggu.
Selamat ya Irfan dan Della!
(*)
Beda dengan Ahmad Dhani dan Ari Bias, Opick Ungkap Alasan Ikhlas Lagunya Dinyanyikan Orang Tanpa Royalti
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Hastin Munawaroh |
Editor | : | Hastin Munawaroh |