Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID - Chacha Frederica dulu dikenal bergabung dengan Girl Squad yang beranggotakan Nia Ramadhani, Jessica Iskandar, dan masih banyak lagi dalam Girl Squad.
Namun, kini Chacha Frederica justru terlihat berkumpul bersama rekan-rekan artis yang telah berhijab dalam Hijab Squad.
Dikutip dari TribunSolo.com dari Instagram Stories milik Nia Ramadhani pada Sabtu (20/10/2018) pagi, tak ada potret Chacha bersama anggota Girl Squad lainnya.
Baca Juga : Meski Sakit dan Diinfus, Chacha Frederica Lakukan Pemotretan Demi Dukung Asian Para Games 2018
Dalam foto tersebut hanya tampak Nia bersama enam anggota Girl Squad.
Ada juga sosok Jessica Iskandar dalam pemotretan tersebut.
Sedangkan Chacha Frederica justru terlihat melakukan pemotretan bersama para artis yang telah berhijrah.
Sejak memutuskan mengenakan hijab pada bulan Maret 2018 lalu, aktris Chacha Frederica semakin giat mendalami ilmu agama.
Ia pun kini kerap mengikuti berbagai kegiatan religi.
Baca Juga : Kisah Dico Ganindito, Suami Chacha Frederica yang Berada di Palu Tepat Sehari Sebelum Terjadi Gempa
Tak hanya itu, Chacha kini juga lebih sering berkumpul dengan sesama rekan artis yang telah berhijrah.
Seperti yang dilakukannya beberapa hari lalu.
Perempuan berusia 28 tahun itu tengah melakukan pemotretan bersama sejumlah artis yang kini memakai hijab.
Beberapa di antaranya, ada Kartika Putri, Dewi Sandra, Fitri Tropica, Fenita Arie, Shireen Sungkar, Zaskia Sungkar, dan masih banyak lagi.
Baca Juga : Sering Bolak-balik ke Palu, Chacha Frederica Selalu Nangis Setiap Liat Video Gempa dan Tsunami di Sana
Kurang lebih ada 14 artis yang turut hadir dalam pemotretan tersebut.
Sekumpulan artis berhijab itu lantas menamai diri mereka dengan sebutan 'Hijab Squad'.
Potret cantik dan anggun dari para artis yang mantap berhijrah itu pun tersebar di media sosial.
Beberapa dari mereka juga terlihat mengunggah foto-foto hasil pemotretan melalui akun media sosial masing-masing.
Baca Juga : Chacha Frederica Ingin Adopsi Anak Korban Gempa Palu yang Digendong Agus Gumiwang
Berikut potret kebersamaan Chacha dan para rekan artis berhijab yang tergabung dalam 'Hijab Squad'.
Tak hanya Chacha Federica, istri Arie Untung, Fenita Arie juga tergabung dalam Hijab Squad.
Di kutip Grid.ID dari sebuah unggahan akun Instagramnya, Fenita Arie mengungkap makna Hijab Squad bagi dirinya.
Baca Juga : Kompak Kenakan Busana Tutu, Chacha Frederica dan Nia Ramadhani Tampil Beda Gaya
"Ini hanyalah sekedar nama..tapi InsyaAllah dengan niat kita berkumpul bisa membuat kita untuk terus saling mengingatkan satu sama lain," tulisnya.
Ia berharap pertemanan barunya itu bisa membawa dirinya serta rekan-rekannya menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
"Dan bantu doanya juga ya,semoga kita bisa terus bersama dan bisa lebih baik lagi..karena pada dasarnya memang Hijrah itu sulit..tp lebih sulit lagi utk bisa Istiqomah."
Baca Juga : Closing Ceremony Asian Games 2018, Chacha Frederica Rela Hujan-hujanan dan Cuma Pakai Tas Kresek
"Jadi yuuk kita dekatkan diri kita dengan teman-teman shalihah..InsyaAllah pertemanan akan terasa sangat indah," tandasnya.(*)
Keluarga Kim Sae Ron Sempat Tak setuju Putrinya Pacaran dengan Kim Soo Hyun, sang Aktor Berikan Alasan Ini
Source | : | Instagram,tribun solo |
Penulis | : | Dewi Lusmawati |
Editor | : | Dewi Lusmawati |