Sudah mengetahui cara cetak kartu ujian CPNS 2018, sekarang tinggal mempersiapkan diri dan menunggu jadwal tes SKD instansi pemerintah yang kamu lamar.
Walau belum semua instansi mengumumkan jadwal pasti tes SKD, namun BKN telah merilis jadwal waktu dan sesi ujiannya.
"Mimin paham masih banyak instansi yang belum umumkan. Tapi info ini penting agar #SobatBKN bisa memperkirakan jam berapa harus ada di lokasi SKD," tulis akun Twitter @BKNgoid pada Rabu, (24/10/2018).
Baca Juga : Sempat Tertunda, Kemenag dan Kominfo Mulai Umumkan Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2018
Simak jadwal waktu untuk tes SKD berikut ini.
Setiap hari akan ada 6 sesi tes SKD, kecuali hari Jumat yang hanya ada 5 sesi.
Setiap sesi tes SKD berlangsung selama 90 menit.
Pihak BKN mengharapkan agar peserta bisa datang satu jam lebih awal dari sesi ujian yang telah terjadwal.
Pasalnya, sebelum ujian dimulai, peserta tes SKD diwajibkan untuk melakukan registrasi terlebih dahulu. (*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | tribunnews.com,Twitter @BKNgoid |
Penulis | : | Agil Hari Santoso |
Editor | : | Agil Hari Santoso |