Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID - Sheza Idris mengaku, selama dirinya tinggal di Boston, Amerika Serikat, ia tak pernah mengecek jenis kelamin anak pertamanya yang tengah ia kandung saat ini.
Hingga usia kehamilan menginjak 6 bulan, Sheza Idris tak ingin buru-buru mengecek janinnya itu.
Sampai akhirnya di usia kehamilan 7 bulan saat dirinya pulang ke Indonesia, barulah Sheza Idris mulai melakukan USG pada kandungannya.
Rupanya Sheza Idris tak ingin terlalu memusingkan jenis kelamin anak yang dikandungnya, ia tetap menerima anak laki-laki atau perempuan.
Baca Juga : Sheza Idris dan Surya Ibrahim Mantap Kembali ke Indonesia agar Dekat dengan Keluarga
"Waktu itu kita dari bulan pertama sampe bulan kelima sama dokter waktu di Amerika, jadi pas mau keenam bulannya kita nggak cek ya."
"Jadi sebenernya kita udah bisa ketahuan anaknya perempuan atau laki-laki, tapi kita berdua kayak nanti aja deh," ungkap Sheza Idris usai menggelar acara tasyakuran 7 bulanan di kediaman barunya, kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Minggu (29/10/2018).
Tak hanya itu, pengecekan tersebut tak dilakukannya karena ingin memberikan sebuah kejutan manis bagi keluarganya karena berhasil menunggu hingga usia 7 bulan untuk mengetahui jenis kelamin anaknya itu.
Baca Juga : Kandungannya Masuki Usia 7 Bulan, Sheza Idris Lakukan Tasyakuran Sederhana di Rumah
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Atikah Ishmah W |