Grid.ID - Pesawat Lion Air JT-610 dengan rute Jakarta - Pangkal Pinang dinyatakan jatuh di perairan Karawang pada Senin (29/10/2018).
Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) mengungkapkan bahwa sinyal emergency locator transmitter (ELT) Pesawat Lion Air JT 610 tidak menyala atau memancarkan sinyal.
Baca Juga : Basarnas Unggah 5 Foto yang Diduga Serpihan Pesawat Lion Air JT-610
ELT adalah perangkat penentu lokasi pesawat yang merupakan bagian dari standar peralatan pada pesawat.
Baca Juga : Mengintip Gaya Busana Halloween Nia Ramadhani dan Girl Squad yang Unik dan Stylish
"Enggak (transmit)," ujar Ketua KNKT Soerjanto Tjahjono di Kantor Basarnas, Senin (29/10/2018).
Baca Juga : Masih Baru, Ini Jenis Pesawat Lion Air JT 610 yang Jatuh di Karawang
Soerjanto mengatakan, ada dua cara untuk menyalakan ELT. Pertama dinyalakan langsung oleh pilot.
Namun, diduga pilot Pesawat Lion Air JT 610 tak sempat menyalakan ELT.
"Enggak (sempat transmit). Berarti enggak diaktifkan (pilot)," kata dia.
Baca Juga : Contek Gaya OOTD Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar dengan Outer Vest Mulai 80 Ribuan
Kedua, ELT bisa hidup bila menghantam suatu permukaan pada saat insiden berlangsung. Namun, akibat tenggelam, sinyal diduga tak bisa dipancarkan.
Baca Juga : Pilot Pesawat Lion Air JT 610 Sempat Minta Kembali ke Bandara Soekarno-Hatta Sebelum Hilang Kontak
"Kalau tenggelam enggak bisa kirim sinyal. Kalau dia di atas permukaan mengapung atau masih di pesawat (bisa menyala)," kata dia.
Pesawat Lion Air JT 610 dengan rute Jakarta-Pangkal Pinang dipastikan jatuh di sekitar perairan dekat Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018).
Kepala Humas Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Sindu Rahayu menuturkan, pesawat tersebut membawa 181 penumpang, terdiri dari 178 penumpang dewasa, 1 penumpang anak-anak, dan 2 bayi. (Kompas.com/Yoga Sukmana)
Baca Juga : Bhavye Suneja, Pilot Pesawat Lion Air JT 610 yang Sempat Minta Kembali ke Bandara Soekarno-Hatta
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul KNKT Sebut ELT Pesawat Lion Air JT 610 Tak Pancarkan Sinyal