Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Pesawat Lion Air JT610 mengalami kecelakaan pagi ini di sekitar tanjung Karawang Jawa Barat, Senin (29/10/2018).
Pesawat tersebut lepas landas pukul 06.10 WIB dari Bandara Soekarno-Hatta tujuan Pangkal Pinang dan mengalamai hilang kontak pada pukul 06.33 WIB.
Dari daftar manifes penumpang yang dirilis oleh Corporate Communication Lion Air, pesawat mengangakut 181 penumpang dewasa beserta 7 kru pesawat.
Namun diantara penumpang tersebut rupanya adalah sepupu pemain sinetron Haykal Kamil.
Baca Juga : Mengintip Rumah Ustaz Abdul Somad yang Sederhana dan Bergaya Minimalis
Hal itu diungkapkan langsung olehnya saat dihubungi Grid.ID melalui sambungan telepon, pada Senin
"Iya mba benar," ucap Haikal Kamil kepada Grid.ID.
Baca Juga : Doakan Maia Estianty dan Irwan Mussry, Ahmad Dhani: Semoga Berbahagia Seperti Saya
Diketahui, Haykal Kamil telah mencari informasi seputar sepupunya itu di crisis center Banda Soekarno-Hatta.
Reporter Grid.ID Siti Sarah Nurhayati sempat bertemu kala Haykal Kamil terburu-buru memasuki crisis center untuk menggali informasi.
Tak lama Haykal Kamil kembali ke luar ruangan dan bergegas pergi ke Bandara Halim Perdana Kusuma untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai sepupunya itu.
Baca Juga : Eriska Rein Kaget Hingga Sulit Berkata-kata Dengar Jatuhnya Lion Air JT610
Saat dihubungi lebih lanjut melalui sambungan telepon, Haykal Kamil mengaku belum bisa memberikan keterangan terkait kondisi sepupunya yang menjadi korban.
Sejauh ini Haykal Kamil mengambil tindakan dengan mengumpulkan keluarga besarnya.
"Mohon maaf yah saya lagi kumpul keluarga, lagi kumpul sama keluarga besar. Saya belum bisa berkomentar banyak. Nanti kita berkabar lagi. Makasih yah," ujar Hailkal seraya menutup sambungan telepon.
(*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |