Laporan Wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia Hidayati
Grid.ID - Hari ini proses evakuasi dan pencarian pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang telah memasuki hari ketiga.
Tim evakuasi pun memfokuskan evakuasi terhadap pencarian korban dan menemukan black box atau kotak hitam yang ada di badan pesawat.
Tim penyelam hari ini juga sudah mulai melakukan penyelaman guna mencari korban dan bangkai pesawat Lion Air di dalam laut.
Baca Juga : Ibunda Meninggal Dunia, Eko Patrio: Didikan Ibu Membuat Saya Menjadi Mandiri hingga Bisa Sukses
Tim penyelam ini dikerahkan dari gabungan anggota Basarnas, Polri, dan TNI.
Hampir 900 personel dikerahkan untuk memaksimalkan proses pencarian di hari ketiga ini.
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Widyastuti |