Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Setelah menemukan black box pesawat Lion Air JT610 pada Kamis (1/11/2018) pagi, sekitar pukul 10.00 WIB, KNKT akan langsung mengidentifikasi, demi mengetahui apakah black box itu FDR atau CVR.
"Sudah mulai malam ini," ujar Kepala KNKT, Soerjanto Tjahjono saat ditemui Grid.ID sore tadi di Pelabuhan JICT 2, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Baca Juga : Ditemukan Pagi Ini, Black Box Pesawat Lion Air JT610 Masih Belum Teridentifikasi
Menurutnya, akan membutuhkan waktu sekitar dua pekan untuk bisa mengidentifikasi benda berwarna oranye itu.
KNKT tidak lah sendiri dalam melakukan identifikasi black box tersebut.
Pasalnya, akan mengikutsertakan pihak pembuat pesawat dalam prosesnya nanti.
Baca Juga : Jadi Barang yang Paling Dicari saat Ada Kecelakaan Pesawat, Berikut 3 Fakta Menarik Tentang Black Box
"Oh ya, ada dari Boeing," tambahnya.
Dirinya sangat meminta bantuan doa dari segala pihak, untuk cepat bisa dilakukan identifikasi dengan baik.
Ditemukan pagi ini
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumardi didampingi oleh Kepala KNKT, Soerjanto Tjahjono dan Kepala Teknologi Survei Kelautan BPPT M Ilyas.
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Atikah Ishmah W |