Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Band Guns N' Roses akan tampil di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis (8/11/2018) esok.
Sejak kemarin, pihak promotor sudah mulai bebenah venue yang akan digunakan.
Sebuah panggung besar sudah nyaris selesai dibangun, pun dengan area yang akan digunakan oleh penonton yang akan datang.
Baca Juga : Guns N' Roses Sudah Mendarat di Indonesia dan Siap Tampil di Konser Nanti!
Bicara soal penonton, nantinya mereka akan melihat langsung idola mereka yang tampil, sambil berdiri di tengah stadion yang didominasi dengan rerumputan.
Saat disinggung soal kondisi rumput stadion kebanggaan Indonesia itu, pihak promotor bisa memastikan, tidak akan ada kerusakan pasca konser berlangsung.
"(Rumput) sudah ditutup, jadi jangan khawatir semua juga happy melakukan itu," jelas Adib, juru bicara promotor, di tengah konferensi pers konser Guns N’ Roses ‘Not In This Lifetime Tour’, di lokasi acara pada Selasa (6/11/2018).
Baca Juga : Dira Sugandi hingga Presiden Jokowi Dikabarkan akan Hadir di Konser Guns N’ Roses!
Dirinya menambahkan, melindungi rumput stadion menjadi persiapan utama dalam penyelenggaraan konser.
Hingga kini persiapan konser sudah hampir rampung, termasuk penutupan rumput.
"Udah hampir ditutup (semua) jadi hampir bagian kecil saja, yang rumput hijaunya itu jadi Insya Allah tidak akan ada masalah," pungkasnya.
(*)
4 Arti Mimpi Melihat Hujan Turun dari dalam Kantor, Bermakna Positif atau Justru Negatif?
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Okki Margaretha |