"Atau berpikir "wah kalo punya A b C pasti bahagia banget ya.." Itu karena ngga punya. Atau belum bisa punya. Prakteknya saat kita memiliki apa yg kita inginkan, keinginan kita sudah bergeser lebih tinggi lagi. Jadi belom punya lagi yg kita mau. Begitu berhasil lebih tinggi lagi, eh yg kita ingin capai sudah berubah lagi," tulis Maya Septha lagi.
Selain itu, Maya Septha menyadari bahwa orang bisa pusing-pusingan mencari uang yang kebutuhan setiap pribadinya berbeda-beda.
Baca Juga : Cantiknya Rachel Vennya Berbalut Hijab Saat Liburan ke Luar Negeri
"Ada yg pusing mati matian cari uang 5jt untuk memenuhi kebutuhan hidup. Ada yang butuh 50jt. 500jt. 5M. 50m dst dst dst. Intinya semua juga pusing masing2 hahahaha," toreh Maya Septha.
Selanjutnya, Maya Septha menilai sikap orang yang mempunyai lebih sedikit suka berpikir jika saja hidup lebih enak bila memiliki lebih banyak, tanpa berpikir kalau mereka harus berjuang lebih banyak juga.
"Dan yg punya lebih sedikit pikir wah enak ya yg hidupnya punya lebih banyak. Tanpa pernah terpikir artinya mereka harus cari lebih banyak. Butuh pengeluaran lebih besar. Untuk bisa jadi cukup," tulis Maya Septha.
Sikap-sikap tersebut tentu menciptakan rasa tak pernah cukup tanpa keputusan berkata cukup.
Baca Juga : Kikan Namara Pimpin Penonton Guns N' Roses Lantunkan Indonesia Raya
Maya Septha menilai banyak sikap tersebut tak akan pernah membawa bahagia tanpa adanya rasa syukur.
Di akhir keterangan fotonya, Maya Septha mengharapkan banyak orang bisa pintar memantaskan diri serta hidup sesuai kemampuan.
Menurutnya, semua akan baik jika tidak membandingkan diri sendiri dengan hidup orang lain.
Ia pun menuliskan tiga karakter yang penting dilakukan untuk menghilangkan sikap negatif.
Baca Juga : Isyana Sarasvati dan Kakaknya Bakal Kolaborasi untuk Soundtrack Film Milly & Mamet
"Ngga akan pernah bisa cukup tanpa keputusan berkata cukup. Ngga akan pernah bahagia tanpa bersyukur dengan yang ada dan ikhlas menjalani. Pintar pintar memantaskan diri dan hiduplah sesuai kemampuan Semuanya baik kok jika kita tidak membandingkan hidup kita dengan hidup orang lain BERSYUKUR. IKHLAS. BERUSAHA," tutup Maya Septha.
(*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Dianita Anggraeni |