Laporan wartawan Grid.ID, Puput Akad
Grid.ID - Tunangan Denny Sumargo, Dita Soedarjo turut menghadiri premier film A Man Called Ahok yang dibintangi Daniel Mananta pada (8/11/2018) lalu.
Usai acara premier film A Man Called Ahok, Dita Soedarjo mengunggah potret kebersamaannya dengan Daniel Mananta.
Namun rupanya pemeran utama dalam film A Man Called Ahok tersebut tak sendiri karena pada potretnya bersama Dita Soedarjo, Daniel Mananta tampak menggandeng seorang wanita.
Baca Juga : 7 Tahun Sembunyikan Kehidupan Pribadi, Daniel Mananta Akhirnya Ungkap Foto-foto Istri dan Kedua Anaknya
Wanita berkebangsaan asing tersebut tak lain tak bukan adalah istri Daniel Mananta yang diketahui bernama Viola Maria Mananta.
Dita Soedarjo mengunggah potret kebersamaannya dengan Daniel Mananta dan sang istri, Viola Maria Mananta, di Instagram pribadinya @ditasoedarjo pada (8/11/2018).
Dita rupanya menghadiri premier film A Man Called Ahok malam itu untuk mendukung sang kekasih, Denny Sumargo yang turut membintangi film tersebut.
Pada kolom deskripsi, Dita turut menuliskan kesannya setelah menonton film A Man Called Ahok ini yang menurutnya film terbaik yang ia tonton sepanjang tahun 2018 ini.
Baca Juga : 7 Fakta Menarik Film A Man Called Ahok, Daniel Mananta Harus Menaikkan Berat Badan hingga 6 Kilogram
3 Kali Kawin Cerai, Dewi Perssik Blak-blakan Ingin Taaruf, Gak Jadi Gaet Mayor Teddy?
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |