Laporan wartawan Grid.ID, Novita D Prasetyowati
Grid.ID - Aktor tampan Anjasmara ulang tahun yang ke-43 tahun dengan Dian Nitami dan murid-muridnya di kelas yoga.
Lama tak terlihat di dunia entertaiment, suami Dian Nitami, Anjasmara tampak bagikan perayaan ulang tahun yang ke-43 dengan penuh kebahagiaan di tengah kesibukannya mengajar yoga.
Selain itu, Anjasmara rayakan ulang tahun yang ke-43 bersama dengan sang istri, Dian Nitami.
Baca Juga : Anjasmara Unggah Foto Meriah Suasana Ulang Tahunnya Ke-43 Bersama Keluarga
Seperti yang diketahui, Anjasmara telah lama vakum dari dunia keartisan dan memilih menjadi pelatih Yoga,
Bahkan, ia mengaku sudah mengenal dunia Yoga tahun 2004 silam.
Seperti yang diwartakan kompas.com, Anjasmara tampak pernah pergi ke Nabire untuk melatih yoga di sana (13/11/2018).
Baca Juga : Anjasmara Jadi Salah Satu Artis Indonesia Terkaya, Inilah 5 Potret Kehidupan Mewah Anak-Anaknya
"Setelah pulang dari India, saya ke Nabire untuk melatih yoga di sana," kata Anjasmara di sela-sela persiapan tampil pada Festival Yoga Internasional serta Art and Film Festival di Rishikesh, India (2017).
Ia bahkan mengaku yoga bukan sekedar untuk gaya-gayaan tetapi lebih pada ketenangan pikiran dan diri.
"Saat ini, bagi saya, yoga bukan sekadar bisa gaya atau posisi tertentu yang susah-susah, tapi lebih pada (upaya menemukan) ketenangan pikiran dan diri," terang Anjasmara.
Source | : | Instagram,kompas |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |