Dilansir Grid.ID dari Tribunnews.com, buaya yang diberi nama Merry tersebut akhirnya dievakausi oleh tim Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) pada Senin (14/1/2019).
Proses evakuasi buaya yang punya panjang 5 meter itu tidaklah mudah.
Dibutuhkan waktu berjam-jam dan tenaga yang tak sedikit.
Dari video amatir yang diunggah oleh akun Facebook Rully Rangga Lomboan, Senin (14/1/2019), tampak banyak warga yang berkerumun menyaksikan proses evakuasi buaya yang menerkam Deasy Tuwo.
Beberapa warga tampak turun ke kolam membantu petugas melakukan evakuasi.
Terlihat pula tim evakuasi dan warga membutuhkan tenaga ekstra dan kekompakan untuk mengangkat buaya dari kolam.
Melansir Tribun Manado, ada cara tersendiri untuk melumpuhkan Merry.
Pertama, tim membius Merry di bagian kepala.
Hal tersebut dilakukan supaya buaya raksasa yang telah menewaskan Deasy itu melemah.
Source | : | Facebook,tribunnews,Tribun Manado |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |