Terlalu Sering Diikat
Ada beberapa pekerjaan yang memang mengharuskan kita mengikat rambut ya, Kawan Puan. Tetapi, mengikat rambut dapat membuat kulit kepala jadi tegang dan stres, apalagi jika kita mengikatnya terlalu kencang.
Mengikat rambut terlalu kencang dapat menyebabkan rambut jadi cepat rontok dan membuat kita akan sering merasa pusing.
Jika harus mengikat rambut, jangan lupa umemberikan waktu istirahat untuk rambut dengan menggerainya.
Jangan pernah juga untuk mengikat rambut saat masih basah jika tidak ingin rambut jadi patah dan rontok.
Menyisir Rambut dalam Keadaan Basah
Bukan hanya jangan mengikat rambut, tetapi menyisir rambut saat rambut basah juga tidak disarankan.
Sebab, kondisi rambut cukup rapuh sehingga jangan pernah menyisir rambut saat basah. Bila terus melakukannya, rambut jadi mudah rontok dan patah. Perhatikan juga pemilihan sisir karena sisir yang bergerigi akan meminimalisir kerontokan rambut.
Memakai Hair Dryer Terlalu Sering
Hair dryer memang sangat bermanfaat karena bisa mengeringkan rambut dengan cepat. Tetapi, terlalu sering menggunakannya bisa membuat rambut jadi lebih rapuh dan mudah patah.
Jika ingin mengeringkan rambut menggunakan alat ini, lebih baik kita menunggu rambut enggak terlalu basah. Bisa keringkan rambut dengan handuk terlebih dahulu.
Perhatikan penggunaan suhu dan jangan menggunakan hair dryer lebih dari 20 menit.
Baca Juga: Ini Dia 5 Cara Memilih Produk Kecantikan yang Ramah Lingkungan
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR