Parapuan.co - Melakukan perawatan kulit wajah yang berjerawat memang tak mudah dilakukan.
Ada banyak aspek yang perlu diperhatikan, mulai dari pemilihan produk skincare sampai dengan membersihkan wajah agar penyembuhan jerawat tidak semakin parah.
Memang, benar jika jerawat sesekali bisa disembunyikan dengan krim dan kosmetik yang dijual bebas dengan berbahan dasar air.
Akan tetapi, sifatnya hanya sementara dan hasilnya kurang maksimal.
Baca Juga: Enggak Pasaran, Ini Inspirasi Kebaya Lamaran Hijab ala Seleb yang Bisa Kamu Coba
Perawatan terbaik untuk mengatasi wajah berjerawat yaitu dengan menghambat produksi sebum, membatasi pertumbuhan bakteri, atau perawatan baru yang menghambat hormon di kulit.
Karena banyak terapi untuk jerawat yang memiliki efek samping, setiap orang dengan jerawat harus berhati hati saat mencoba pengobatan baru.
Bagi kamu yang memiliki jenis jerawat yang meninggalkan bekas atau orang dengan kasus jerawat yang parah, berikut tips yang bisa dilakukan.
1. Bersihkan Wajah Secara Rutin
Pada dasarnya, perawatan wajah secara basic hanya membutuhkan sabun dan air dua kali sehari.
Gunakan sabun yang sesuai dengan pH kulit agar tidak iritasi dan menimbulkan efek samping lainnya.
Khususnya untuk kulit wajah berjerawat, ada beberapa kandungan yang dianjurkan seperti benzoil peroksida, asam glikolat, asam salisilat, atau belerang.
Masing masing zat aktif tersebut memiliki karakteristik tersendiri untuk mengobati jerawat yang membandel dan membantu menghilangkan bekas jerawat, sehingga kulit wajah bisa kembali normal.
Untuk benzoil peroksida, zat ini sangat cocok untuk mengatasi jerawat ringan.
Biasanya dibutuhkan setidaknya empat minggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Selanjutnya ada produk berupa asam salisilat yang mampu membantu membersihkan sel-sel kulit mati pada lapisan kulit.
Baca Juga: Puan Talks: Alami Jerawat Sejak Kecil, Ini Cara Jessica Lin Menghargai Dirinya
2. Usahakan untuk Tidak Menggunakan Make Up
Saat berjerawat, wajah akan lebih rentan alergi dan bertambah parah bila terkena bahan-bahan kimia.
Untuk itu, disarankan agar sebisa mungkin menghindari penggunaan make up sampai kulit wajah kembali normal.
Namun, jika tidak cobalah untuk memperhatikan komposisi produknya dengan memilih bahan yang ringan seperti bebas minyak atau non-comedogenic agar jerawat tidak semakin parah.
3. Kurangi Makanan Berminyak
Makanan yang berminyak bisa mempengaruhi munculnya jerawat, terutama makanan junk food dan gorengan.
Disarankan untuk mulai merubah gaya hidup sehat dengan banyak mengkonsumsi buah dan sayuran yang banyak mengandung vitamin A dan vitamin E seperti alpukat, bayam, tomat, aprikot, beras merah, dan ubi jalar untuk mengurangi jerawat di wajah.
4. Hindari Menyentuh Area Wajah dengan Tangan
Tanpa disadari, tangan kita sangat mudah terkontaminasi dengan bakteri.
Hal inilah yang juga bisa menyebabkan jerawat semakin bertambah banyak.
Baca Juga: Tidak Ingin Kulit Wajah Cepat Tua? Jangan Lewatkan 7 Hal Sederhana Ini
Terlebih bila mereka kurang memperhatikan kebersihan diri, seperti tidak rutin mencuci tangan dengan sabun.
Karena itu, sangat disarankan untuk mencuci tangan terlebih dahulu sebelum menyentuh wajah ataupun membersihkan wajah.
Gunakan tisu basah ataupun tisu kering bila ingin mengelap muka agar lebih aman.
Agar perawatan wajah berjerawat lebih maksimal, maka hindari memencet, memegang, dan menggosok jerawat. Hal ini dapat menyebabkan jaringan parut dan infeksi kulit, sehingga menimbulkan noda bekas jerawat.
5. Gunakan Produk Skincare yang Tepat
Untuk mempercepat pemulihan wajah, kamu bisa menggunakan rangkaian skincare yang ampuh untuk mengatasi jerawat.
Sebaiknya, pilih produk skincare yang mengandung bahan aktif Salicylic Acid, Ekstrak Licorice, Vitamin E, Retinol, ataupun Niacinamide yang sudah terbukti ampuh menghilangkan jerawat.
Ada beberapa produk yang diketahui mengandung bahan aktif di atas, seperti SCARLETT WHITENING Acne Serum, AVOSKIN Miraculous Retinol Toner 20 ml, SOMETHINC 10% Niacinamide + Moisture Sabi Beet Brightening Seru, dan masih banyak lainnya.
Kamu bisa menemukan berbagai produk perawatan wajah lainnya melalui situs Beauty Haul yang merupakan salah satu ecommerce kecantikan lokal dengan ribuan produk dari berbagai brand ternama di Indonesia.(*)
Penulis | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
Editor | : | Tentry Yudvi Dian Utami |
KOMENTAR