Pada bagian strap menggunakan stainless steel dan triple folding buckle yang kuat.
Jam yang tahan air hingga kedalaman 30 meter ini bisa Kawan Puan beli seharga 1.940 dolar AS atau Rp28,4 juta.
4. Longines DolceVita Quartz Watch
Penyuka jam tangan dengan bentuk persegi panjang akan menyukai DolceVita Quartz Watch dari Longines.
Baca Juga: Rayakan Boyfriend Day Hari Ini dengan Beri 5 Hadiah Istimewa Berikut
Jam tangan ini menggunakan casing baja berukuran 20,80 X 32 mm dengan Dial Roman Flinqué Perak.
Sementara pada bagian strap juga menggunakan material steel, dan mahkota dengan emas merah muda 18 karat, serta kristal safir anti-gores.
Jika ingin memiliki jam tangan yang tahan air hingga 3 bar atau 30 meter ini, Kawan Puan bisa membelinya seharga 1.800 dolar AS atau Rp26,3 juta.
5. Rolex Lady-Datejust
Jam tangan perempuan Rolex Lady-Datejust ini memiliki dial abu-abu gelap.
Menggunakan casing Oyster 28 mm membuat jam tangan ini menonjolkan kesan elegan, yang dilengkapi dengan bezel berkubah.
Material oystersteel-nya juga sangat kuat dan anti-korosi sehingga tahan lama.
Selain itu, jam tangan yang menggunakan kristal safir tahan gores ini juga bisa tahan air hingga kedalaman 100 meter.
Harga yang dibanderol dari Rolex Lady-Datejust ini sebesar Rp99,9juta
(*)
Baca Juga: Punya Nilai Sejarah, Ini 5 Jam Tangan Paling Mahal dalam Sejarah hingga Tembus Rp 400 Miliar
Source | : | Parapuan.co |
Penulis | : | Citra Narada Putri |
Editor | : | Citra Narada Putri |
KOMENTAR