Tak kalah penting, kamu bisa melakukan trik dengan mengikuti kendaraan di depan yang sedang melewati banjir.
Alasannya karena mobil yang ada di depan akan membuat gelombang dan meninggalkan celah yang lebih dangkal di belakangnya.
Tapi, pastikan mobil kamu berada di jarak yang aman dan kecepatan rendah agar tak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
3. Setelah melewati banjir
Pastikan piringan rem sudah kering, karena piringan yang basah dapat membuat rem jadi tidak pakem.
Caranya adalah dengan menginjak pedal rem sedikit dibarengi dengan pedal gas.
Lakukan hal itu selama 20 detik, lalu cek kembali dalam keadaan normal jika jalanan cukup lengang. Namun, jika daya remnya masih rendah ulangi cara tersebut sampai rem mobil Anda kembali normal.
4. Oh iya, jika Anda salah perhitungan dan banjir sudah terlanjur merendam kap mobil.
Anda tak usah panik, segera matikan mesin untuk mencegah terjadinya water hammer yang dapat merusak mesin mobil Anda.
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | autobild.co.id |
Penulis | : | Octa Saputra |
Editor | : | Octa Saputra |