Jika kamu gemar makan sushi, coba untuk tidak konsumsi sushi selama masa kehamilanmu.
Ikan yang dijadikan sushi memiliki kandungan merkuri.
Kandungan merkuri sendiri dapat menghambat perkembangan janin dan kerusakan pada otak bayi.
Ikan yang mengandung banyak merkuri salah satunya adalah ikan hiu.
Jadi hindari mengonsumsi sirip ikan hiu bagi kamu yang sedang hamil maupun tidak hamil, apalagi karena sirip ikan hiu adalah makanan yang mulai dilarang.
6. Sayuran Mentah
Sayuran mentah atau yang biasa kita sebut lalapan, bisa jadi makanan yang berbahaya untuk ibu hamil.
Sayuran yang mentah walapun sudah dicuci bersih, tetap akan ada kuman yang bisa mengontaminasi janin dalam perut.
Jadi ada baiknya kamu masak dulu sayuran yang sudah kamu beli.