Kamu bisa membuat milkshakes atau smoothies, atau memotong-motong pisang dan mencampurnya dengan susu.
Perlu diperhatikan, gunakan susu yang rendah lemak dalam menjalani diet hari keempat ini.
5. Hari Kelima
Nah, pada hari kelima ini, kamu memiliki kesempatan untuk mengonsumsi nasi dengan porsi secangkir saja.
Lalu, tambahkan tujuh hingga delapan tomat, baik dengan direbus atau mentah.
Konsumsi nasi hanya berlaku dari pagi hingga siang hari, pada malam hari tidak boleh makan nasi, dan hanya mengonsumsi tomat.
Tambahkan porsi air minum hingga 12 hingga 15 gelas pada hari kelima.
BACA JUGA (Program Diet Hancur Berantakan Gara-Gara Abaikan 4 Hal Sepele Ini...)
6. Hari Keenam
Kamu harus mengonsumsi nasi dengan takaran secangkir untuk makan siang, dan tetap mengonsumsi sayuran sepanjang hari.
Boleh dibilang, ini merupakan makanan termewah saat menjalani diet tujuh hari.
Pastikan mengonsumsi nasi paling lambat pada sore hari, karena pada malam hari dilarang untuk memakannya.
7. Hari Ketujuh
Pada hari terakhir ini kamu diperbolehkan untuk mengonsumsi nasi ditambah sayuran sesukanya, juga jus buah pilihan kamu.
Dalam diet ini, semua racun akan keluar dari tubuh kamu dengan bantuan jus buah yang dikonsumsi selama tujuh hari ini.
Jika diet ini dilakukan dengan tepat dan teratur, berat badan turun tujuh kilogram dalam tujuh hari pun akan jadi kenyataan. (*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya