Grid.ID - Bisnis jual beli online memang begitu menggiurkan.
Kami percaya, kamu sebagai generasi millenial pasti banyak yang berbisnis online.
Nah, dalam berbisnis online dikenal adanya repeat visitor atau pengunjung berulang.
Di sini, analisa jumlah pengunjung berulang atau repeat visitor dapat menunjukkan efektifitas dari strategi marketing yang dilakukan.
Pengunjung berulang menunjukkan bahwa pembeli tersebut puas atas layanan bisnis online kamu.
Hal itu jelas akan mengangkat reputasi dan kredibilitas online shop (olshop) kamu.
Repeat visitor memiliki kemungkinan untuk berubah pikiran dalam membeli.
BACA JUGA ( Tips Menjual Produk Secara Online)
Mereka juga bisa berubah pikiran saat memutuskan menjadi pelanggan dan dapat mengajak lebih banyak lagi pengunjung ke website kamu.
Oleh karena itu, penting bagi para pelaku bisnis untuk menarik sebanyak mungkin repeat visitor ke website kamu.
Nah, ada beberapa cara untuk menjaga atau bahkan meningkatkan repeat visitor, di antaranya adalah:
1. Update situs kamu dengan konten segar dan menarik
Konten yang selalu update akan memberikan sesuatu yang baru bagi pengunjung situs jualan kamu.
Mereka jadi tertarik untuk selalu berkunjung.
Ini juga membantu google saat mengindeks situs kamu untuk kebutuhan SEO.
Jangan cuma jualan, tapi kamu juga bisas update hal-hal yang berkaitan dengan jualan web kamu, seperti berita terkait ataupun tips-tips ringan.
BACA JUGA (Mau Bikin Dagangan Laku dan Banyak Pelanggan? Pakai 8 Jurus Jualan Online Ini )
2. Keep in touch
Jangan bergaya hit and run!
Mentang-mentang orang sudah beli produk kamu, terus kamu melupakan mereka.
Beri mereka sentuhan-sentuhan humanis, seperti tanya kabar atau bagaimana produk jualan yang telah mereka beli.
Tak ada salahnya juga kamu kasih info menarik mengenai produk-produk kamu.
Tapi jangan yang bersifat hard selling ya.
Nanti mereka malah kabur karena merasa nggak nyaman ditawarkan untuk beli barang.
BACA JUGA (Pernah Tertipu Beli Online via Medsos? Pakai Aplikasi Ini, Uang Pasti Balik Jika Barang Tak Dikirim)
3. Tawarkan promo menarik
Pelanggan pada umumnya akan senang bisa mendapatkan sesuatu yang eksklusif yang tidak bisa didapatkan di tempat lain.
Sehingga mereka merasa spesial dan dihargai.
Berikan diskon dan sampel gratis, atau buatlah program loyalty yang memberikan penawaran hadiah.
Bangun juga kerjasama dengan pihak ketiga yang bisa meningkatkan traffic penjualan olshop kamu.
4. Manfaatkan kanal socmed
Kembangkan jangkauan media sosial toko online kamu via tombol berbagi (sharing), seperti Facebook, LinkedIn, Instagram, dan Twitter.
Semakin banyak like, shares, dan tweet yang kamu miliki, maka semakin besar brand awareness produk kamu.
BACA JUGA (Cari Jodoh Online? Ingat 5 Ciri Penipu Ini)
5. Tanamkan kepercayaan dan kenyamanan
Kepercayaan merupakan kunci utama berbisnis, termasuk dalam sistem e-comerce.
Kamu dapat memberikan hal tersebut melalui pemberian layanan berkualitas tinggi secara konsisten, memenuhi komitmen pengiriman, dan menyelesaikan masalah dengan cepat.
Jangan kecewakan mereka, karena begitu terjadi, hilang sudah kepercayaan yang susah kamu bangun.
Nah, kalau sudah begini, pembeli akan merasa nyaman dengan toko online kamu.
Kalau sudah begini, tinggal masalah waktu sebelum mereka kembali pesan produk dari olshop kamu. (*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku