Grid.ID- Apakah kamu termasuk yang sulit tidur malam?
Sudah coba balik kanan, balik kiri, mata tak juga terpejam?
Yang terjadi malah tidur baru sebentar, sudah harus bangun.
Lalu terpaksa harus siap-siap untuk berangkat kerja.
(BACA JUGA Ritual Mandi Sehabis Bekerja, Ternyata Membuat Kamu Tidur Nyenyak dengan Mimpi Indah )
Padahal menurut pakar kesehatan, tidur malam yang baik minimal 7-8 jam.
Nggak perlu khawatir, kamu bisa mencobanya dengan cara berikut ini, agar tidur malam kamu jadi berkualitas.
Menurut informasi yang dilansir Grid.ID dari brightside.me, beberapa saran di bawah ini dapat kamu coba.
hal ini untuk menciptakan tidurmu menjadi berkualitas.
(BACA JUGA Wow Indah Banget, Kini Kamu Bisa Lihat Aurora di Kamar Tidur )
1. Konsumsi makanan kaya magnesium
Magnesium berperan untuk membuatmu tidur nyenyak di malam hari.
Sumber makanan kaya magnesium terdapat pada biji labu kuning, bayam, coklat, alpukat, beras danmerah.
(BACA JUGA VIDEO - Ussy Sulistiawaty Jarang Tidur Gara-Gara Ini)
2. Manfaatkan tidur siang (power nap) di siang hari
Tidur siang 10-30 menit di siang hari akan berpengaruh baik pada tidur malammu, dan tubuh pun segar ketika bangun pagi.
3. Ingat, ranjangmu hanya untuk tidur dan relaksasi
Waktu istirahat hanya untuk hal-hal yang berhubungan dengan pikiran.
So, tidur dan aktivitas seks dengan pasangan resmimu sangat dibolehkan.
(BACA JUGA Hati-Hati, Ini 6 Bahaya Jika Kamu Tidur Tanpa Bersihkan Makeup)
4. Ciptakan suasana sejuk dalam ruangan.
Suhu 15-23 derajad Celsius adalah suhu ideal untuk ruanganmu, yang membuat tidurmu terasa nyaman.
Mandilah dengan air hangat sebelum tidur.
Shower dengan air hangat akan merilekskan pikiranmu.
(BACA JUGA Ini 7 Manfaat Tidur Telanjang, Bisa Atasi Insomnia, Juga Baik untuk Kulit)
5. Jauhkan jam dari pandanganmu.
Dengan melihat langsung jarum penunjuk, akan membuatmu stres dan makin sulit tidur.
Jika kamu memasang alarm, jauhkan jam dari tempat tidurmu.
6. Jauhkan pula gadget dari sekitar tempat tidurmu.
Cahaya yang terpancar dari gadget berpengaruh pada siklus sirkadian makhluk hidup, yaitu siklus 24 jam dalam proses fisiologis makhluk hidup.
Jika terganggu akan membuatmu terjaga dari tidurmu.
(BACA JUGA 5 Cara Jitu Pasang Lampu Agar Tidurmu Nyenyak)
7. Aroma terapi juga membantumu bisa tidur nyenyak.
Cobalah pilih lilin aroma lavender.
Bakar lilin tersebut di kamarmu di tempat yang aman dari jangkauan tidurmu.
(BACA JUGA Mau Tidur Kamu Berkualitas, Cobalah Menanam 1 dari 5 Tanaman Ini )
8. Beberapa saat sebelum tidur, minumlah susu, cokelat, atau teh hangat.
Meski belum terbukti secara klinis, minuman hangat ini diyakini dapat membuat pulas tidurmu.
Cara-cara ini konon tidak saja membuatmu tidur pulas di malam hari, tapi juga membuatmu segar, serta energik di pagi harinya. (*)