Membawa pakaian bersih di dalam koper, tentu lebih ringan dibanding setumpuk pakaian kotor.
(BACA JUGA Traveling ke Singapura Tak Melulu ke Lokasi Modern, Lebih Seru Keliling Naik Vespa ke Kampung)
2. Pakaian Berlapis
Ketimbang membawa mantel tebal dan berat saat musim dingin, National Ski Patrol menyarankan para traveler untuk memakai pakaian berlapis dan berbahan ringan.
Trik ini membuat udara terperangkap dan suhu tubuh tetap hangat.
Menurut Rick Steves, menggunakan setelan underwear berbahan sutera tipis atau material sintetis di bawah baju, sama hangatnya dengan memakai overcoat.
Tambahkan selapis sweater atau jaket tipis sebagai luaran kala hujan atau cuaca lebih dingin.
(BACA JUGA 6 Tindakan Memalukan Ketika Traveling, 3 Di Antaranya Mencorat-coret Objek Wisata, Waduh!)
3. Item Multifungsi
Pilihlah pakaian yang multifungsi dan kombinasikan sesuai selera.
Selain digunakan siang hari, celana bahan warna khaki atau jins hitam akan tetap apik saat dipadukan dengan blazer untuk jamuan makan malam.
Bawalah wrap dress yang cocok dipakai di segala suasana.
Dibocorkan Ruben Onsu, Bilqis Putri Ayu Ting Ting Ternyata Panggil Ivan Gunawan dengan Sebutan Papa: Bunda Kenapa Papa...