Lantas apa makna di balik angka mas kawin Ajip Rosidi untuk Nani Widjaya?
Soal hal itu, pria berusia 79 tahun ini hanya menjalankan kewajiban saja.
"Mahar itu kan kewajiban. Sebetulnya bisa ngutang, tadinya saya mau ngutang saja sama dia ha ha ha tapi dibayar tunai," kata Ajip Rosidi saat dijumpai di Keraton Kasepuhan Cirebon, Minggu (16/4/2017).
(BACA JUGA: Sah! Nani Wijaya Resmi Dinikahi Ajib Rosidi Dengan Mas Kawin Perhiasan Emas 50 Gram)
Ajip Rosidi sama sekali tak tahu alasan dipilihnya emas 50 gram sebagai mas kawinya.
Ajip mengatakan segala keperluan nikahnya diurus anak-anaknya dan anak-anak Nani Widjaya.
"Saya enggak tahu, soal itu yang ngitungin anak-anak. Soalnya diurus anak-anak semua, kami serahin ke mereka semua," tutur Ajip Rosidi.
Ajip Rosidi dan Nani Widjaya sepakat menikah untuk berbagi cerita di masa tuanya.
Sebelumnya Ajip Rosidi dan Nani Widjaya sudah kenal sejak lama.
Setelah akad nikah, Nani dan Ajip mengadakan pesta pernikahan di Bangsal Pagelaran, Keraton Kasepuhan, Cirebon. (Firly Athiah/Nova.id)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Penulis | : | Hery Prasetyo |
Editor | : | Hery Prasetyo |