Petugas Dinas Perumahan Rakyat dan Kawan Pemukiman (DPRKP) Pematangsiantar membutuhkan setidaknya 3 hari untuk menyelesaikan pemasangan lampu pada rangka pohon.
Baca Juga : Natal 2018: Inspirasi Hadiah Natal Sesuai Zodiak, Leo Lebih Suka Diberi Barang Branded!
Penggantian lampu adalah kegiatan rutin setiap tahun yang harus dilakukan DPRKP Pematangsiantar dalam menyambut perayaan Natal.
"Kita ganti seluruh lampu di pohon natal. Tingginya juga kita tambah dua meter di puncak dan juga kita pasangi lampu," terang Kepala DPRKP, Reinward Simanjuntak.
Reinward memastikan pemasangan seluruh lampu di pohon terang itu selesai selama tiga hari sejak Senin lalu.
Baca Juga : Natal 2018: 5 Promo Hotel Murah di Surabaya, Ciptakan Kenangan Manis Bersama Keluarga di Malam Natal
Pemerintah kota Pematangsiantar mengatakan jika pohon natal ini hanya akan menyala pada jelang Natal sampai Tahun Baru saja.
Pemandangan cantik dari gemerlap pohon natal ini pun lantas menarik perhatian masyarakat kota Pematangsiantar.
Pohon natal tertinggi se-Asia Tenggara tersebut pun menjadi titik lokasi wisata yang Instagramable.
Baca Juga : Natal 2018: Tutorial Nail Art Santa Claus Super Mudah untuk Mempermanis Kuku Saat Malam Natal
Banyak warga yang menjadikan gemerlap lampu pohon natal kota Pematangsiantar ini sebagai spot yang asyik untuk foto-foto.
Lampu-lampu LED yang terpasang pada bagian rangka pohon disebut sebagai faktor yang membuat pohon ini terlihat sangat indah pada malam hari dan menarik untuk dijadikan sebagai objek potret.
Bagaimana? tertarik mengunjunginya untuk rayakan Natal dan Tahun Barumu? (*)
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Tata Lugas Nastiti |
Editor | : | Tata Lugas Nastiti |