Dalam keadaan seperti itu, sebaiknya kamu tidak menggunakan device untuk browsing.
Aktivitas pencarian tersebut cukup memberikan pengaruh pada proses kinerja ponsel yang terus menerus mencari ketersediaan jaringan.
(BACA JUGA: Menakjubkan! Orang Ini Punya Gelar Sampai Menuh-menuhin Satu Layar!)
Aplikasi aktif secara bersamaan
Penggunaan aplikasi yang dijalankan sekaligus jika terlalu lama bisa mengakibatkan prosesor pada smartphone cepat panas.
Lantaran sibuk, hal itu kerap dihiraukan oleh orang.
Boleh jadi, orang jarang memperhatikan hal itu, karena pada waktu bersamaan ia menjalankan lima aplikasi sekaligus atau serentak.
Akibatnya, kinerja prosesor ponsel kamu menjadi berat.
Karena itulah, kamu perlu menutup aplikasi saat selesai menjalankannya sebelum menjalankan yang lain.
Jangan digunakan saat mengisi daya
Tidak disarankan memakai ponsel saat sedang diisi dayanya.
Selain memperburuk kondisi baterai, hal itu membahayakan, karena ponsel akan lebih cepat panas.
Innalillahi, Truk Ugal-ugalan Seruduk Sejumlah Motor dan Mobil di Tangerang, Kondisi Sang Sopir Usai Diamuk Massa Sungguh Miris
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Jayeng |
Editor | : | Jayeng |