Ia tak mengira sang putri mengatakan hal tersebut, tetapi Ussy mencoba menjelaskan kepada putrinya, menurutnya ia ingin membagikan kebahagiaan bersama putrinya.
"Aduh ini nggak bener, itu Instagram mama, mama harus meng-upload. Itu kan bukan karena nggak mau buat orang ngiri tapi kan pingin sharing kebahagiaan'," tutur Ussy menjelaskan pada anaknya.
Meskipun awalnya tak ingin memberitahu berita tersebut, tetapi Ussy memiliki alasan sendiri agar anak-anak tidak melakukan perbuatan yang serupa dengan pelaku pembullyan tersebut.
Baca Juga : Polisi Ungkap Hasil Visum Angel Lelga: Negatif Lakukan Perzinaan dengan Fiki Alman
"Awalnya mereka nangis, tapi sekarang udah santai. Kemarin aku udah kasih lihat yang kemarin kan yang bilang begini-begini,"
Kendati begitu setelah mengetahui berita-berita itu, istri Andhika Pratama berharap kelak anaknya dewasa berharap agar tak memiliki rasa dendam kepada pem-bully.
"Tapi yang jelas sih anak aku bukan pendendam ya. Semoga ini hanya angin lewat aja buat mereka tidak sampai buat mereka drop atau ingat sampai gede," tukasnya. (*)
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Widyastuti |