Namun, entah kebetulan atau tidak seolah video tersebut menjadi pertanda kisah perjalanan Seventeen selama 20 tahun.
Baca Juga : Sempat Diisukan Melamar Syahrini, Konglomerat Malaysia Adey Syafrien Resmi Nikahi Kekasihnya
Pasalnya, video yang menceritakan Ifan ditinggal pergi oleh ketiga temannya justru benar-benar terjadi sekarang.
Apalagi video tersebut berhenti tepat di lirik 'Sampai waktu menghentikan semua' dan ketika itu pula Ifan tersadar sudah ditinggal oleh ketiga temannya.
Tsunami telah mengambil nyawa 3 personil Seventeen dan menyisakan Ifan yang selamat dari bencana.
Warganet pun merinding dan bersedih ketika melihat lagi video klip singkat yang dibuat oleh Seventeen 9 bulan lalu.
"Apa yg mereka pikir becanda dulu kini menjadi nyata, @ifanseventeen Ditinggal sahabat2nya #jangandulupergi," ujar @poetryardhana.
"Ya Allah, firasat apa gimana ini," kata @zulkifliach.
"Ketika candaan menjadi kenyataan sedih bangett semoga allah menempatkan mereka di tempat yang indah @seventeenbandid @ifanseventeen," ujar @irma_aprilia99.
"Ya Allah beberapa hari dibikin merinding, sedih sesedih sedihnya," ujar @ratihwulandd.
Artikel ini pernah tayang di Nakita.id dengan judul Seolah Cerita Jadi Nyata, Seventeen Sempat Buat Video Klip 3 Personil Tinggalkan Ifan Nyanyi Sendiri 9 Bulan Lalu!
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | None |
Editor | : | Nailul Iffah |