Google App akan memberikan “now-tifications” berbentuk kartu yang akan muncul di dalam aplikasi sesuai preferensi kamu.
Misalnya kamu ingin mendapat kartu now mengenai janji berbuka puasa dengan kerabat, maka pastikan kalendar kamu terintegrasi.
Kartu Now juga akan memberi rekomendasi kapan kamu harus berangkat menuju tempat tersebut, lengkap dengan keterangan kalau ada kemacetan di rute yang akan kamu lalui (berkat integrasinya dengan Google Maps).
Praktis kan?
(BACA JUGA: Hacker Ini Kembalikan Data Orang yang Terkena Ransomware Karena Kasihan dengan Gajinya yang Kecil)
Dalam aplikasi Google App, pergi ke “Setelan” kemudian pilih Now Cards (atau Kartu Now).
Aktifkan dengan mengetuk pilihan “Tampilkan Semua Kartu” kemudian kamu akan dialihkan menuju pengaturan Kartu Now.
Pilih “Siapkan” kemudian masukkan akun G-mail kemudian pilih “YA, SAYA IKUT SERTA”. Dan Kartu Now sudah siap untuk kamu gunakan. (*)
5 Arti Mimpi Melihat Buaya Putih, Bawa Pesan Keberuntungan atau Justru Kesialan? Simak Penjelasannya