"Kami satu tim di Honda ketika dia menjalani debutnya di musim 2003.”
(BACA JUGA Momen Sedih Sekaligus Bahagia Rossi Bersama Nicky Hayden Itu Ternyata Jadi Salam Perpisahan)
“Dia saat itu masih muda sebagai debutan dan merasakan pengalaman pertama di Eropa," kenang Rossi.
"Musim itu berakhir dengan kemenangan saya sebagai juara dunia, tapi dia sempat berdiri di podium untuk pertama kalinya di Philip Island," lanjutnya.
"Setelah balapan, kami berjabat tangan dan berpelukan."
"Kami kembali bertarung selama musim yang berat di Ducati.”
“Kami biasa bersaing sampai titik darah penghabisan.”
“Mungkin hanya demi masuk 5 besar," lanjutnya.
"Nicky sering mengunjungi Motor Ranch, di mana aku selalu kagum melihatnya beraksi dan kemudian berbagi rahasia, lalu bertarung lagi."
(BACA JUGA Ini Misteri Akronim Kematian dan Foto Sepeda yang Ditulis Nicky Hayden)
"Dia salah satu pembalap jalan datar tercepat di dunia," tambahnya.
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |