1. Tahun 2013, di usia tepat 52 tahun, saat masih menjadi Gubernur DKI Jakarta, tepat di hari ulang tahunnya Jokowi blusukan ke Kepulauan Seribu.
2. Tahun 2014, di usia 53 tahun, Jokowi bersama tim yang sedang menyiapkan debat putaran ketiga oleh Komisi Pemilihan Umum esok harinya (22 Juni 2014)
3. Tahun 2015, pada usia 54 tahun, Jokowi yang telah menjadi Presiden RI blusukan ke Belitung, Kepulauan Riau.
4. Tahun 2016, di usia 55 tahun, Presiden melewati hari ulang tahunnya dengan blusukan ke Depok, Bogor dan Bekasi.
(Baca : Ini 5 Barang yang Wajib Dibawa Saat Mudik, Agar Perjalanan Nyaman dan Seru )
Saat itu, agenda kerjanya diawali dengan meninjau proyek pembangunan jalan tol Bocimi (Bogor-Ciawi-Sukabumi).
Beliau saat itu juga singgah di peternakan sapi PT Karya Anugerah Rumpin di Jalan Raya Cibodas No. 99, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Itu adalah tempat pembibitan sapi lokal unggul yang berkualitas.
Masih di hari ulang tahunnya ke 55 tahun, saat itu Jokowi meninjau pembangunan jalan tol Cimanggis-Cibitung di Simpang Susun Cimanggis, Kota Depok.
(Baca : Waspada Mudik: Pengemudi Ngantuk Sesaat, Wajib Lakukan Hal Ini )
5. Tahun 2017, di usia 56 tahun, Jokowi merayakannya dengan membagi sembako kepada warga kurang mampu di Desa Caringin, Bogor.
Lalu beliau melanjutkan dengan meninjau perkembangan proyek tol Bogor - Sukabumi.
Seperti biasanya, tiap ulang tahun selalu menjadi trending topic di twitter dan media sosial lainnya.
Banyak artis terkenal Tanah Air mengucapkan selamat ulang tahun hingga menjadi trending topic pertama di Twitter.
Tagar #Happy56thJokowi dan Selamat Ulang Tahun Pak ramai-ramai dicuitkan netizen seraya mengucapkan selamat ulang tahun untuk Jokowi.
Ada musisi Addie MS, Arie Kriting, Menteri Tenaga Kerja Muhammad Hanif Dhakiri, juga banyak tokoh lainnya ramai-ramai mengucapkan selamat ulang tahun untuk Jokowi. (*)