Pihaknya yakin bullying ini tidak terjadi pada masa MPLS karena tidak ada satu pun pihak yang melaporkan adanya kekerasan selama MPLS berlangsung.
Belum lagi pengawasan yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan dengan langsung menurunkan pejabat Dinas Pendidikan untuk mengawasi kegiatan MPLS. Adapun MPLS dilakukan selama tiga hari, yakni 10 Juli-12 Juli.
Beredar video bullying di media sosial yang memperlihatkan sekelompok siswa dan siswi mengenakan seragam sekolah SMP sedang mem-bully seorang siswi.
BACA Kisah Nenkham Si Biksu Cabul, Gemar Barang Mewah dan Halalkan Berzina, Begini Cara Dia Dapat Uang
Siswi yang mengenakan seragam putih-putih itu tampak terpojok dikelilingi pelajar lainnya. Terlihat seorang siswi tiba-tiba menjambak rambut korban bullying hingga terjatuh.
Seorang siswa juga tampak ikut menjabak dan memukul-mukul kepala siswi itu. Bukanya memisahkan, sejumlah siswa-siswi menonton dan malah meminta agar siswi yang di-bully itu mencium tangan dua orang yang mem-bully-nya.
Syahrini Bawa Baby R Pulang ke Kampung Halaman Suami, Intip Gaya Busana Branded Incess Syahrini!
Penulis | : | Aji Bramastra |
Editor | : | Aji Bramastra |