"Kami kecewa pak, karena itu merugikan kita punya warung dan bisa menghilangkan kepercayaan kita kepada masyarakat," kata Rabiah, Senin (24/7/2017).
"Yang jadi masalah juga kenapa dia komplain baru dia sebar di Sosmed, kalau memang dia punya niat baik, kenapa tidak tanya langsung ke kita sebagai pemilik warung, biar bisa kita jelaskan langsung," ujar Rabiah dengan nada kesal.
5 Berita Terpopuler, Harga Mitsubishi Expander Hingga Lolosnya Penumpang Dari Ledakan Angkot
Ibu asal Kabupaten Wajo itu juga membantah, bahwa udang yang dijualnya dengan harga Rp 150 ribu per porsi hanya berukuran kecil atau seukuran jempol tangan, seperti yang dikatakan pemilik akun FB Andinn.
"Kalau soal harga memang betul yang dia bilang pak, tapi kalau masalah ukuran udang yang katanya hanya seperti ukuran jempol tangan itu salah besar, karena udang yang kita jual di sini besar pak dan mahal memang, namanya udang Sitto atau udang hitam," ujar Rabiah sambil memperlihatkan udangnya.
"Selain udang, cumi yang kita jual, besar juga ukurannya pak, dan harga yang kita tawarkan semua disesuaikan dengan di pasar," tambahnya.
Menurut Rabiah, udang Sitto atau udang hitam maupun cumi yang dia jual sudah sangat sesuai dengan harga yang ada di pasaran.
Di pasar, harga udang hitam (udang Sitto) sebesar Rp 150 ribu perkilogram, (berisi 12-13 udang dalam satu kilogram).
Untuk harga cumi yaitu Rp 70 ribu perkilogram, yang hanya berjumlah satu hingga dua cumi dalam perkilogramnya, tergantung ukuran cumi tersebut.
"Sementara per porsi udangnya yang kita jual di sini isinya sepuluh pak, kalau cumi empat potong dalam satu porsi. Jadi jujur pak, tidak banyakji keuntungan kita dapat dari sini, harganya mi memang," ucapnya.
Rabiah menambahkan, warga yang sebelumnya singgah makan di warungnya itu sebanyak tiga orang dan semuanya laki-laki, namun aduan yang muncul di FB seorang wanita.
"Saya harap tidak ada lagi warga yang menyebar informasi salah, menjelek jelekkan nama baik, apalagi sampai merusak kepercayaan, cukup ini pertama dan terakhir kalinya," ujar Rabiah. (*)
Artikel ini sudah tayang di Tribun Timur dengan judul : Netizen Keluhkan Harga Makanannya Mahal, Ini Tanggapan Pemilk RM Karya Wajo
Selingkuh Sama Ani-Ani, Andrew Andika Malah Umbar Aib Tengku Dewi di Rumah hingga Ngaku Jarang Hubungan Intim
Penulis | : | Aji Bramastra |
Editor | : | Aji Bramastra |