Melansir Tribunnews, pasangan ini memilih Bali karena merasa tepat untuk menggelar pesta outdoor sesuai keinginan mereka.
"(Pesta pernikahan) Di Bali, karena di situ tempat yang paling pas, kalau di Jakarta pilihan outdoor-nya cuma sedikit. Kalau di Bali tuh banyak option-nya. Konsep (pernikahan)nya garden party juga," kata Marcel, seperti dilansir Tribunnews.
Segala persiapan sudah dilakukan oleh Marcel dan Deasy.
Namun, Deasy sempat khawatir melihat situasi Gunung Agung yang statusnya sempat awas.
Meski begitu, nampaknya Deasy sudah tak begitu risau.
Hal tersebut terlihat dari rona bahagianya saat menghadiri pesta lajang atau Bridal Shower yang digelar oleh para sahabatnya.
Momen tersebut ternyata diunggah pula oleh sejumlah akun gosip instagram.
Satu di antaranya akun lambe_turah yang mengunggah ulang dua video sekaligus.
Dalam video itu, Deasy tampak cantik dan anggun dibalut dress berwarna pink muda.
Kain bertuliskan "Soon to be bride" terlihat melingkar di badannya.
Para sahabat pun memberikan sejumlah surprise, mulai dari kue berbentuk gaun pengantin hingga segala pernak-pernik unik lainnya.
Deasy juga diberikan sejumlah surat kecil dari sahabatnya sebelum resmi menjadi nyonya chandrawinata.
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya