nyatanya yoghurt—terutama yoghurt dengan berbagai varian rasa—mengandung begitu banyak gula yang bahkan bisa lebih banyak daripada minuman bersoda.
Ditambah lagi, yoghurt dengan aneka rasa ini juga hanya memiliki sedikit kandungan serat.
Sebagai gantinya, Anda bisa memilih yoghurt tanpa rasa (plain) dengan potongan buah asli.
5. Hanya ayam dan salad hijau
Banyak yang berpikir bahwa hanya memakan ayam, misalnya ayam bakar, dengan tambahan sayuran hijau,
sudah menjadi menu makan siang yang menyehatkan.
Kandungan di dalamnya memang menyehatkan, tetapi efeknya akan berakibat buruk.
Menu yang minim lemak dan serat tersebut justru akan membuat Anda merasa cepat lapar dan lebih banyak makan pada jadwal makan berikutnya.
Untuk menghindari hal tersebut, tambahkan alpukat, kacang-kacangan, serta buncis dalam sajian Anda.
Dengan begitu, energi yang didapat akan bertahan lebih lama.
6. Pasta
Pasta tidaklah jahat.
Namun, tanpa tambahan protein di dalamnya, pasta hanya akan memberikan efek kenyang sementara.
Bahkan, pasta membuat Anda merasa lesu setelah memakannya.
Jika ingin tetap menikmati sajian khas Italia ini, sebaiknya Anda memilih pasta gandum yang dikombinasikan dengan sayuran seperti brokoli, minyak zaitun, juga ayam.
Dengan begitu, asupan karbohidrat, protein, lemak, dan vitamin akan tetap terjaga. (*)
(kompas.com/Aningtias Jatmika)
Artikel ini pernah tayang di kompas.com dengan judul Hindari 6 Menu Ini untuk Makan Siang Anda!
Anaknya Punya Senyum Manis, Duta Sheila On 7 'Deg-degan' Aishameglio Sekarang Terkenal
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |