Kabar ini lantas menimbulkan beragam spekulasi di kalangan netizen lantaran sosok Fransen Susanto disebut-sebut telah memiliki istri dan anak.
Lama tak terdengar kabar kedekatannya dengan Fransen Susanto, Ayu Ting Ting kembali kedapatan mengunggah foto bareng sang bos RA Pictures.
Potret tersebut diunggahnya di Instagram pribadinya @ayutingting92 pada Jumat (18/1/2019) lalu.
Ibunda Bilqis ini tampak duduk bersebelahan dengan Fransen Susanto.
Namun, di foto yang diunggahnya itu, tampak Ayu Ting Ting tak hanya berdua dengan lelaki yang kerap disapa Koh Sen itu.
Ia tampak datang bersama dengan mantan personel Coboy Junior, Bastian Steel.
Dalam foto lain, terlihat pula 2 orang kerabat Fransen Susanto yang ikut berfoto bareng.
Namun, yang mencuri perhatian netizen adalah keterangan yang ia tulis di kolom caption.
Dalam unggahannya, Ayu turut menulis ucapan selamat yang ia tujukan kepada sang pengusaha.
Terungkap maksud kedatangan wanita 27 tahun ini hari itu adalah untuk menjenguk putra Fransen Susanto yang baru saja lahir.
Baca Juga : Ayu Ting Ting Menjadi Youtuber Bersama Bilqis, Belum Seminggu Sudah Dapat 30 Ribu Subscriber!
Nyesek, Talitha Curtis Ungkap Ibu Kandungnya Kerja di Dunia Malam hingga Hamil: Aku Sempat Digugurin
Source | : | Instagram,Grid.ID,Banjarmasin Post |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |