Jokowi mengaku dirinya dan keluarga mendapat fasilitas makan serta koki di istana.
"Nggak, nggak, nggak, kalo di Indonesia memang ada anggaran makan Presiden dan keluarga. Juga ada disediakan koki," terang Jokowi menanggapi pertanyaan Boy William.
Baca Juga : Jokowi Akui Gemar Mendengarkan Musik Lamb Of God, Boy William: Itu Musik Teriak-Teriak Loh Pak!
"Apa aja yang bapak mau tuh dikasih?" tanya Boy William lagi.
Tak disangka, meski sudah disediakan fasilitas berupa koki, rupanya Jokowi memiliki selera makanan yang sangat sederhana.
"Ya makanan saya apa sih, wong saya juga makan setiap hari pengennya tempe, tahu yang paling penting itu. Sama pecel," jawab Jokowi sambil tertawa.
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |