(Tak hanya Pejabat, Musisi Gondrong Ini Juga Hadiri Akad Nikah Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution)
Rangkaian acara ijab kabul dimulai pada pukul 08.30 WIB, dengan sambutan pihak keluarga yang disampaikan dalam bahasa Jawa halus dan doa.
Lalu, acara dilanjutkan dengan pasrah penampi alias serah terima calon pengantin pria, Bobby Nasution, kepada keluarga besar Joko Widodo.
Selanjutnya, pihak keluarga laki-laki menyerahkan dua buah kotak berisi mas kawin, yang diterima langsung oleh kedua anak laki-laki Jokowi, Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep.
(Aksi Dukungan Pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution, Lihat Aksi yang Dilakukan)
Di meja ijab kabul, Kahiyang dan Bobby duduk berdampingan menghadap ke arah barat, berhadapan langsung dengan Joko Widodo selaku wali nikah, yang menikahkan langsung puterinya dan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Banjarsari, Solo, Basir.
Sementara itu, dua saksi dari pihak Kahiyang Ayu adalah Wakil Presiden RI, H. M. Jusuf Kalla dan Ma’ruf Amin.
Adapun saksi dari pihak pengantin pria, Bobby Nasution adalah Darmin Nasution dan Buya Safii Maarif.
Sebelum prosesi akad nikah dilaksanakan, rangkaian acara dilanjutkan dengan pembacaan doa serta sari tilawah.
Setelah itu, pemberian mas kawin berupa seperangkat alat salat dan emas seberat 80 gram dari Bobby Nasution kepada Kahiyang Ayu di depan para tamu undangan.
Lalu, acara dilanjutkan dengan pembacaan khotbah nikah oleh Ketua Umum PBNU, Prof. Dr. KH. Said Aqil Siroj, M.A.
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |