Mengutip laman Healthline, diet ini dinamakan diet 5:2 lantaran pola makanmu dalam seminggu akan dibagi menggunakan perhitungan 5 dan 2.
Selama 5 hari dalam seminggu, kamu diperbolehkan untuk menyantap makanan dengan porsi normal.
Meski begitu, bukan berarti kita bisa makan sebebas-bebasnya selama 5 hari ini, ya.
Tetaplah berlakukan pola makan sehat, serta menghindari makanan instan atau mengandung gula.
Namun, pada 2 hari sisanya, kamu dituntut untuk memangkas asupan kalori menjadi hanya seperempat dari total asupan kalori rutin.
Jika asupan kalorimu setiap hari sekitar 2.000 kalori, maka pada dua hari itu, kamu hanya bisa mengonsumsi sebesar 500 kalori (bagi perempuan) atau 600 kalori (bagi laki-laki).
Satu hal yang tak kalah penting, yaitu kamu tak boleh melakukannya secara berurutan.
Jika kamu telah melakukan diet pada hari Senin, maka kamu harus memberikan jeda beberapa hari dan melakukannya lagi pada hari Kamis.
Ini semata-mata agar tubuh tetap menerima kalori dan nutrisi untuk bisa berfungsi dengan optimal.
Berikut alternatif pola makan yang bisa kamu terapkan saat menjalani diet 5 :2 ini seperti dirangkum dari Kompas.com.
1. Tiga kali makan berat, yaitu sarapan, makan siang dan makan malam, namun dalam porsi terbatas.
2. Makan siang dan makan malam lebih awal.
Baca Juga : Berita Terkini Nia Ramadhani: Bagikan Tips Diet Untuk Langsing Seperti Dirinya
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Healthline,Kompas.com,Telegraph.co.uk,Inews.co.uk |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |