Tercatat hingga kini sudah lebih dari 1.000 pengguna yang terdaftar di Medika App.
Medika App berharap akhir tahun ini dapat mencapai target hingga 2.000 pengguna aktif.
(Baca : Siap-Siap, 3 Hari Lagi Menuju Peluncuran Vivo V7, Smartphone Canggih Dengan Comfortable Hand Grip )
Disamping itu, Medika App juga menyadari bahwa kebutuhan gaya hidup sehat dan preventif di masyarakat semakin meningkat.
Masyarakat kian sadar akan pentingnya perawatan diri, baik dari segi kesehatan maupun kecantikan.
“Kami ingin mempermudah pengguna kami bukan hanya ketika mereka sakit, namun juga saat mereka sehat, dengan perawatan-perawatan yang bersifat preventif dan kosmetik,” imbuh Danang.
Guna mengakomodir kebutuhan tersebut, Medika App berjanji akan menghadirkan sesuatu yang baru untuk penggunanya di akhir tahun nanti.
“Rencananya Desember ini sudah bisa up and running untuk fitur barunya. Mudah-mudahan semua lancar,” tambah Danang. (*)
Bikin Ngakak, Momen Sopir Kebingungan saat Anak Bule Nangis Ditinggal Ibunya di Bus