"Aku selalu membersihkan wajah dan menggunakan moisturizer," imbuhnya.
Selain itu, agar selalu tampak segar, Vanessa mengaku selalu berusaha untuk tidur cukup.
"Rahasia untuk kulit indah adalah tidur lebih awal. Aku selalu mencoba tidur dengan tertib dan lebih awal. Aku tidak keluar saat malam, aku tidak merokok, tidak minum minuman keras, itu sangat berpengaruh (untuk kulit)," ucap Vanessa saat dikutip Grid.ID dari kompas.com.
Baca Juga : Tiba di Indonesia, Miss World 2018 Siap Kunjungi Korban Gempa Lombok
Tak hanya itu, menurutnya terlalu banyak mengonsumsi kopi juga tak baik bagi kesehatan kulit.
Untuk itu, ia menyarankan untuk mengganti kopi dengan teh.
"Kopi juga tidak, kopi tidak baik untuk kulit. Jadi kalian para wanita yang masih suka meminum kopi, itu tidak baik untuk kulitmu. Aku tahu kalian suka kopi, tapi cobalah ganti dengan teh, hehehe," papar Vanessa.
Baca Juga : Angkat Budaya Dayak Kenyah, Larissa Ping Jadi Juara Miss World Malaysia 2018
Bagi Vanessa, tips kecantikan bagi wanita adalah senyuman.
"Karena tips terbaik dariku adalah senyum, senyum kepada seluruh dunia," pungkasnya.
(*)
Source | : | Kompas.com,grid.id |
Penulis | : | Asri sulistyowati |
Editor | : | Deshinta Nindya A |