Aktor berusia 29 tahun ini ternyata sudah puas mencicipi dunia akting dan musik selama masa kuliahnya.
(BACA: Jalani Sidang Tuntutan Kasus Narkoba, Ammar Zoni Pasrah dan Ingin Segera Dapat Kepastian Hukum)
Sehingga, keinginan Jung Hae In berikutnya adalah pergi ke kamp wajib militer.
Selama 2 tahun di kamp militer Jung Hae In mendapatkan banyak pengalaman yang sangat berharga.
Bagi Jung Hae In wamil adalah titik balik kehidupannya.
Ia mulai belajar dewasa dan merencanakan masa depan dengan lebih rinci.
(BACA: Ternyata Ini yang Bikin Pria tergila-gila Padamu, Coba deh, Bisa Bikin Doi Makin Cinta! Penasaran?)
Di tempat itu Jung Hae In juga mulai merasakan bahwa passionnya selama ini adalah di bidang akting.
"Aku mulai menyadari kalau aku harus mulai melakukan akting.
Aku tetap harus melakukannya meskipun akhirnya sukses atau gagal, dan aku sampai kehilangan berat badan 12 kg gara-gara memikirkan hal ini," jelas Jung Hae In.
Artis besutan agensi FNC Entertainment ini juga sudah kebal dikritik oleh banyak orang karena debut di usia yang sudah tak muda lagi.
(BACA: Bukan Nge-DJ, Marshmello Luncurkan Video Bikin Nasi Goreng! Sebut Indonesia Pula)
Aktor ganteng ini mengaku bahwa dia memang jadi salah satu artis yang debut di usia tua.
Saat artis lain mulai debut di usia belasan tahun, Jung Hae In malah baru mulai membangun karier pada usia 26 tahun.
Meski demikian, Jung Hae In kini malah bisa menunjukkan pada semua orang bahwa berapapun usianya, ia tetap bisa menjadi bintang.
Sukses selalu Jung Hae In! (*)
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |