Posisi kedua masih diduduki Lenovo dengan pertumbuhan kuartal ke kuartal 6,5 persen.
Meski demikian, pangsa pasar Lenovo tidak mengalami perubahan, dan tetap pada angka 20,1persen.
(BACA: Disindir Femmy Permatasari, Nikita Mirzani: Semua Orang Indonesia Kenal Gue!)
Sebelumnya, Lenovo sempat terjatuh di dua kuartal I 2017.
Namun, vendor ini melakukan beberapa strategi sehingga melejit ke posisi dua.
Lenovo mencatatkan pengiriman sebesar 8,58 juta unit di kuartal III 2017.
Pada kuartal IV nanti, Lenovo diperkirakan memiliki pertumbuhan 1 hingga 3 persen.
Di posisi ketiga ada Dell dengan pertumbuhan 1,4 persen dibanding kuartal sebelumnya.
Namun, Dell mengalami penurunan pangsa pasar dari 16,4 menjadi 15,6 persen dalam kurun waktu satu tahun.
Posisi Asus harus tergeser oleh Apple dengan produk MacBook Pro-nya di posisi empat.
Apple mengalami pertumbuhan yanng cukup signifikan dibandingkan dengan kuartal sebelumnya, yakni 11,3 persen.
Padahal Biasanya Cantik Kinyis-kinyis, Kondisi Wajah Jennifer Dunn Mendadak Bentol-bentol dan Merah Semua, Ada Apa?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Hyashinta |
Editor | : | Hyashinta |