Tak tunggu waktu lama polisi langsung menggerebek dan menggeldah rumah Suradji.
Disana mereka menemukan pakaian dan perhiasan wanita yang salah satunya milik Dewi.
Suradji dan ketiga istrinya kemudian dibekuk untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Baca Juga : Foto Bareng Chris Evans Pemeran Captain America, Luna Maya Pakai Tas Mewah Branded Harga Ratusan Juta
Lewat proses interogasi panjang, Suradji mengaku dirinya memang membunuh Dewi, didesak lagi oleh polisi ia mengakui sudah membunuh 16 wanita, didesak lagi Suradji berujar dia sudah menghabisi nyawa 42 orang wanita!
Dalam aksi koboinya membunuhi para wanita itu, Suradji dibantu oleh salah satu istrinya yang bernama Tumini.
Dalam pengadilan, Suradji dijatuhi vonis hukuman mati dan Tumini divonis penjara seumur hidup.
Baca Juga : Lihat Gaya Syahrini VS Luna Maya yang Sama-sama Liburan Ke Swiss
10 Juli 2008 pukul 22.00, eksekusi mati dilakukan oleh pihak berwenang.
Tiga buah peluru dilesakkan ke dada Suradji, mengakhiri riwayat pembunuh paling bengis di Indonesia itu.
(Seto Aji/Grid.ID)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Penulis | : | None |
Editor | : | Ngesti Sekar Dewi |