Hal senada juga disampaikan Udjo yang ditemui di kesempatan yang sama.
"Lagu harus lucu, bernuansa komedi tapi harus nyambung dan itu PR kita. Ya makanya lagunya harus tetep enak," ujar Udjo menambahkan.
Baru-baru ini, Project Pop juga kembali mengeluarkan single yang diberi judul 'Coconut' yang berarti kelapa.
Baca Juga : Ikut Sedih, Tika Panggabean dan Udjo Project Pop Bikin Lagu Jangan Pisah Gading Gisel
Namun ternyata, tak sedikit publik yang penasaran dengan maksud dari judul single 'Coconut' tersebut.
"Orang nanya 'kok coconut maksudnya apa?' Yaa kelapa artinya, udah gitu aja. Ketika orang sibuk bikin lirik sosial, lagu-lagu bertema cinta segitiga, yaudah kita mah buah-buahan aja," tutur Udjo lagi seraya tertawa.
Sementara itu, Tika menyebut single terbaru Project Pop memang sengaja dipilih lantaran memiliki nada yang keren.
Baca Juga : Peringati Ulang Tahun Penikahan yang ke-13, Yosi Project Pop Tulis Ucapan Romantis untuk Istri
Selayaknya buah kelapa yang banyak memberikan manfaat dan kebahagiaan, lagu 'Coconut' bertujuan mengajak orang untuk bersenang-senang.
"Coconut itu identik dengan pantai, laut, seger, dan sesuatu yang menggembirakan, sesuatu yang enak dan menyenangkan," pungkas Tika.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Deshinta Nindya A |