"Ya kan nggak mungkin orangtua lu nge-hack Instagram lo. Jadi saya rasa harus menggunakan social media dengan baik, sih," sambungnya.
Mengenai banyaknya artis bahkan influencer yang memanfaatkan kasus ini hingga terbang ke Pontianak untuk membesuk AU, Ruben tak banyak berkomentar.
"Nggak ada komentar sih, saya. Itu kan hak semua orang. Gak ikut-ikutan," tuturnya.
Baca Juga : Dua Publik Figur Ini Sindir Orang-orang yang Terlalu Mengekspos Kasus #JusticeforAudrey
"Saya lebih ke stop bullying itu aja," tambahnya.
Diketahui, kedatangan Ifan Seventeen hingga Atta Halilintar ke Pontianak sempat membuat heboh dunia maya, karena banyak orang yang menyesalkan tampilnya wajah AU di hadapan publik.
Namun begitu, Ruben sendiri belum berniat untuk ke Pontianak menjenguk siswi SMP tersebut.
Menurutnya, mendukung anak tersebut dalam bentuk doa jauh lebih bermanfaat.
"Belum nih aku belum ada waktu. Tapi bukan ke sananya. Tapi saya mendoakan Audrey bisa melewati ini semua dengan baik," tukasnya.(*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Penulis | : | Ria Theresia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |